26 May 2011

Abah Samsul Masih Ingin Jadi Wartawan

Mantan Bupati Jember Samsul Hadi Siswoyo sempat bikin kejutan kemarin. Ia mendatangi gedung DPRD Jember, gedung parlemen yang selama ini tak pernah dikunjunginya sejak tak menjabat dan berada dalam lembaga pemasyarakatan.

Samsul ditemani salah satu staf distributor pupuk CV Tiga Daya Satama bertemu dengan Komisi B Bidang Perekonomian. Tubuhnya lebih kurus dibandingkan saat menjadi bupati. Selama beberapa tahun ia harus menjalani hukuman penjara terkait perkara korupsi dana kas daerah kabupaten.

Samsul masih ramah kepada wartawan. Namun ia ogah berbicara soal politik dan kebijakan pemerintahan. "sejak dulu aku bilang, aku ingin jadi wartawan kayak sampeyan," katanya, disambut tawa beberapa wartawan yang mewawancarainya.

"Saya jangan didorong-dorong ke politik dulu. Ini bisnis dulu, cari uang," kata Samsul.

Saat ditanya soal kelanjutan pembangunan Bandara Notohadinegoro, Samsul mengatakan, ingin agar warga Jember bisa mudah ke Surabaya dan Jakarta. "Saya tidak boleh komentar dulu. Saya tidak masuk politik. Harapannya kalau itu (bandara) berfungsi lancar, kalau ke Surabaya kan bisa setengah jam," katanya. [wir]

No comments: