03 June 2010

Suporter Terbaik Indonesia Versi PSSI
Mobil Plat L Pemain Arema Ronny Firmansyah, Diludahi Aremania

Kebiadaban "oknum" Aremania itu sampai juga ke Pahlawan kita, dia adalah Ronny Firmansyah, Ronny yang asli Pasuruan mempunyai mobil yang berplat L, dia pun mengeluh di statusnya.

link:http://www.wearemania.net/news/rony-pun-mengeluh.aspx

Ronny Firmansyah Pun Mengeluh
Ditulis oleh Abi Yazid Rabu, 02 Juni 2010 12:12

Nama besar Aremania terus menerus mendapat ujian, ujian ini adalah tingkah laku suporter bola Arema Indonesia di jalan.

Sudah menjadi mafhum ketika dahaga 18 tahun gelar puasa Arema dirayakan besar-besaran, Aremania yang terkenal gila dan fanatik sudah melakukan konvoi ketika Arema berhasil menahan imbang PSPS di Pekanbaru Rabu (26/5) lalu. Semenjak saat itu, hampir tiap hari jalanan protokol maupun gang, terdapat sepada motor atau mobil yang ditumpangi oleh seseorang yang memakai atribut Arema Indonesia.

Perayaan puasa 18 tahun memang sangat wajar sekali, pasalnya ibarat berpuasa, maka saat yang paling ditunggu adalah waktu berbukanya, nah karena sudah 18 tahun, dapat dibayangkan dahaga seperti apa yang bakal dilampiaskan oleh Aremania.

Vandalisme Jalanan

Sayang beribu sayang, kegembiraan, kebahagiaan, serta kesenangan kita semua dinodai oleh oknum Aremania yang melakukan vandalisme jalanan.

Syal yang dipukul ke arah pengendara yang berlawanan, Bendera yang dibentangkan ke samping, hingga yang paling parah adalah umpatan serta hujan air ludah ke mobil yang ber plat L.

Untuk kalimat yang terakhir, jika sudah tergolong parah beberapa "oknum" Aremania bahkan memberet dan merusak mobil yang punya plat L itu.

Sungguh perbuatan yang yang sangat kurang terpuji.

Ronny Firmansyah Pun Mengeluh

Mobil ber Plat L bukanlah milik warga Surabaya saja, sebab banyak diantara warga Malang yang mempunyai mobil ber plat itu.

Kebiadaban "oknum" Aremania itu sampai juga ke Pahlawan kita, dia adalah Ronny Firmansyah, Ronny yang asli Pasuruan mempunyai mobil yang berplat L, dia pun mengeluh di statusnya



Senada dengan Ronny, Robert Rene Albert seperti yang dilansir dari Malang Post Berujar, "Konvoi merusak??, saya tidak tahu itu. Harusnya tidak lakukan itu, karena sepakbola itu indah, penuh kebersamaan termasuk saat perayaannya"

Aremania Tunggal Ika

Aremania memang tergolong dari berbagai golongan, Guru, Siswa, Pedagang, Petani, Supir, Pegawai, Mahiswa, Tukang parkir, semuanya mengaku sebagai Aremania, dan itu sangat sah sekali. Bahkan jika ada orang diluar Malang yang menjadi Aremania, itu sangat-sangat diperbolehkan dan sah..

Karena berbagai golongan itulah membuat Tidak semua Aremania baik dan sopan dijalan, namun tidka sedikit pula yang sopan dan santun dijalan. Inilah perbedaan yang harus disatukan demi nama baik Aremania.

Untuk menjadi seseorang Aremania sejati tidaklah seseorang yang meneriakkan "Arema...!!!" ketika dijalan, bukan juga yang datang ke Stadion untuk menonton Arema tiap pertandingan. Namun adalah perasaan yang meresap kepada kita tentang Salam Satu Jiwa. Dan Arema adalah milik kita semua. Arema adalah kebanggaan kita semua, jangan nodai kemenangan Arema ini !!

Simak Komentar Aremania Kaskus (id Arul Warior)

AREMANIA bukan masalah sesering apa kamu mendukung bukan masalah sejauh mana kamu mendukung, terutama bukan masalah sekeras apa kamu memaki tetangga "sebelah". AREMANIA itu masalah jiwa, kan salam kita SALAM SATU JIWA, itu bukan hanya sekedar jargon namun itu harus diresapi dan dimaknai, arek2x ababil sing konvoy mari iku kisruh iku jek tas bengok "AREMA" gayane koyok sing paling AREMANIA dewe AREMA milik kita semua. mungkin semangat ini dan kesadaran ini dapat kita mulai dari arek2x AREMANIA KASKUS, dan saya rasa sudah sejak dulu nawak-nawak AREMANIA KASKUS sudah dewasa, semoga ini bisa menular dan menjalar ke AREMANIA-AREMANIA yang lain

No comments: