27 December 2007

Tanggapan Para Mentor terhadap 'Bertemu Andreas Harsono'

Tulisan Oryza Ardyansyah Wirawan tentang sekilas profil Andreas Harsono mendapat tanggapan dari tiga mentor narasi: Janet Steele, Linda Christanty, dan Andreas Harsono sendiri. Oryza Senang sekali membaca tanggapan mereka terhadap tulisan tersebut.

Linda dalam pesan pendeknya tanggal 27 Desember 2007.

Linda Christanty: "Oryza, aku sudah baca tulisanmu ttg kursus Jurnalisme Sastrawi dan Mas Andreas. Wah, bagus sekali! Itu bisa jadi profil Andreas. Tapi Pantau tak bs memuatnya. Itung2 latihan nulis profil ya. Terus nulis!"

Oryza Ardyansyah: "Hehe.gk pa2 kok mbak. Tulisan itu memang sngaja kubuat sbg smacam LPJ buat mbak, mas Andreas, Janet,dan Pantau. Kbetulan Dayu jg minta aku buat kesan dan manfaat ngikutin kursus ini. aku lg buat resensi covering oil."

Linda Christanty: "Ok, kutunggu resensi 'Recovering Oil' Oryza. Trims!"


Dari Janet Steele, Oryza mendapat pesan via surat elektronik. Isinya:

Hi Mas Oryza,

Tulisannya tentang Andreas sudah saya baca -- menarik sekali melihat
kesan Oryza tentang apa yang dialami di Jakarta. Pasti Andreas akan
sangat senang.

Terima kasih atas tulisan bagi saya saya! Saya akan membaca nanti dan
membalas, ya?

salam dari Jakarta,

Janet

PS Saya juga suka gagasan Orzya menulis tentang fenomena Bonek!

Janet Steele
Associate Professor
School of Media and Public Affairs
George Washington University
Washington, DC 20052
202-994-2004


Andreas juga melayangkan surat elektronik kepada Oryza:

Dear Oryza,

Saya kira cerita menarik. Saya jadi mengerti, "Oh gini toh cara orang
melihat saya."

Kalau Anda ingin menerbitkannya, saya usul diperpendek. Ada beberapa
bagian
yang repetitif serta mungkin kurang menarik perhatian pembaca. Ini akan
membuat naskah bergerak lebih cepat.

Soal kutipan dari Linda Christanty misalnya, saya kira bisa dibahasakan
dengan kalimat tak langsung. Obrolan dengan Sukidi dan Anda, soal
Pontianak
dan Jember, juga bisa dikurangi. Ada beberapa bagian lain yang juga
bisa
dikurangi.

Terima kasih.


--
Andreas Harsono
Email aharsono@cbn.net.id
Mobile +62 815 9509000
Skype andreasharsono
Weblog www.andreasharsono.blogspot.com


No comments: